♠ Posted by yuli setia darmayanti at 20.15
Sejarah Singkat SMA N 1 bobotsari
SMA Negeri 1 Bobotsari lahir pada tahun ajaran 1982/1983 menginduk pada SMA Negeri 1 Purbalingga yang pada saat itu dipimpin oleh Bapak Soetardjo AS dan menempati Gedung SMP Negeri 1 Bobotsari. Pada awal berdirinya menampung siswa sejumlah 134 anak, terbagi dalam 3 kelas. Pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar diampu oleh guru-guru SMA Negeri 1 Purbalingga dengan dibantu oleh beberapa guru wayata bhakti dan satu tenaga administrasi.
Setelah dibangun gedung baru yang terletak di Desa Majapura maka Kegiatan Belajar Mengajar dipindahkan ke gedung baru. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor: 0298/O/1982, Tanggal 9 Oktober 1982 dan mempunyai NSS: 301030309009, maka resmilah Sebuah SMA Negeri.Tanggal 9 Oktober inilah yang setiap tahun diperingati sebagai hari jadi SMA Negeri 1 Bobotsari. Selanjutnya dengan datangnya surat kawat No. 340/I03/C/1983 Tanggal 1 Pebruari ditunjuklah Bapak Soediono sebagai yang melaksanakan tugas Kepala Sekolah. Didukung oleh 5 orang guru wiyata bhakti dan guru pinjaman dari SMA Negeri 1 Purbalingga serta seorang tenaga tata usaha wiyata bhakti, mulailah SMA Negeri 1 Bobotsari menunjukkan kiprahnya.
PERKEMBANGAN FISIK
SMA Negeri 1 Bobotsari sejak didirikan sampai sekarang berhasil membangun: 24 ruang kelas, ruang guru, ruang wakil kepala sekolah, ruang perpustakaan, ruang multi media (R. Komputer), lapangan sepak bola, lapangan tenis dan basket (indoor), lapangan bola voly, gudang barang, gudang olah raga, ruang UKS putra dan putri, ruang unit kegiatan siswa, WC siswa dan guru, ruang koperasi, ruang musik, dapur, masjid, ruang BP, tempat parkir guru dan siswa, taman, laboratorium komputer, fisika, kimia, biologi dan laboratorium bahasa.
PERKEMBANGAN NON FISIK
SMA Negeri 1 Bobotsari saat ini memiliki 24 kelas dengan jumlah peserta didik 934 siswa, sedangkan untuk tenaga pendidiknya 42 guru tetap, 9 guru GTT dan 19 pegawai administrasi serta 2 orang SATPAM.
Dalam kurun waktu 27 tahun (1982 – 2009), SMA Negeri 1 Bobotsari mengalami 5 kali pergantian pimpinan, yaitu:
1. Bp. Soediono (Th. 1982 s/d Th. 1992)
2. Bp. Soeroto Reksodimedjo, BA (Th. 1992 s/d Th. 1994)
3. Bp. Drs. Sucipto Harmono (Th. 1994 s.d. 2004)
4. Bp. Drs. Riyanto (Th. 2004 s.d. 2006)
5. Bp. Drs. Djumadi (Th. 2006 s.d. sekarang)
0 komentar:
Posting Komentar